Menjadi
pegawai sipil atau nama baru nya ASN ternyata masih menjadi pekerjaan favorit
banyak orang. Buktinya, setiap ada pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil
(CPNS), bludaknya orang mendaftar meski peluang lolos tes CPNS seringkali tak sebesar
harapan. Bayangkan saja, dari ribuan orang yang mendaftar, terkadang tak sampai
lima orang yang diterima. Persaingannya sangat ketat dan tentunya penuh dengan
keberuntungan.
Kalau
kamu juga sangat ingin menjadi PNS alias ASN, tentu kamu harus mempersiapkan
diri dengan matang. Pastikan semua persyaratan sudah kamu penuhi dan
kelengkapan administrasi sudah kamu lengkapi sejak jauh-jauh hari, karena
beberapa dokumen memerlukan waktu pengerjaan yang agak lama. Setelah itu, kamu
wajib berlatih mengerjakan soal tes CPNS secara rutin sebelum tes dilaksanakan.
Tips Lolos CPNS 2019: Yang Perlu Dipelajari,
1. Mengisi tes diperlukan ketepatan dan kecepatan. Hal itu
dilakukan agar mencapai ambang batas yang ditentukan yaitu tes TWK, TIU dan
TKP. Kerjakan dulu soal yang mudah, waktu itu, saya memilih mengerjakan TWK
dahulu kemudian TKP dengan metode baca cepat agar waktu tidak sia-sia terutama
saat TKP usahakan baca yang inti saja karena soal-soalnya rata-rata sangat Panjang
dan terakhir baru saya mengerjakan TIU. Penulis ikut CPNS dan puji Tuhan Yang
Maha Esa, lulus dengan passing grade.
2. Sebelum mengikuti tes CPNS seringlah pelajari materi-materi
tes melalui simulasi, maksudnya baca soal dengan pembahasannya baik tes TWK,TIU
maupun TKP. Kalau saya dulu sering dikirim kawan-kawan melalui WA tentang
soal-soal CPNS dalam bentuk pdf, itu saja yang saya baca.
3. Jangan
pernah meninggalkan 1 soalpun tidak terjawab karena akan sangat berharga untuk
menambah nilai. Baca teliti soal dan yakin saja.
4. Yang
terakhir, pahami model dan tahapan-tahapan ujian agar tidak bingung. Karena banyak
jenis soal ataupun tes ujian yang diterapkan di tes CPNS ini.
Selebihnya percaya pada diri sendiri, jangan lupa
berdoa, meminta doa orang tua, berusaha saja semaksimal mungkin, jujur dan
percaya bahwa keberuntungan selalu ada.
Menurut Herianto pemilik nilai
tertinggi di CPNS 2018 pun, untuk proses tes, kita harus tulus, sabar dan
pintar, terus berusaha. Untuk strategi tentu punya masing-masing cara. Namun,
secara umum harus yakin. Semoga bermanfaat apa yang saya berikan
dipenulisan ini dan berguna bagi kita semua. Aamiin.

Komentar
Posting Komentar